Kenali potensi karir terbaikmu melalui beragam asesmen psikologi yang terukur, cek sekarang juga! ✨✨✨!
brand-logo
secondary-logo
10 Job Entry-level Yang Dilakukan Secara Remote
KarirLab TeamJanuary 24, 2024

Finding a Jobs

10 Job Entry-level Yang Dilakukan Secara Remote

Apa itu Pekerjaan Remote?

Secara sederhana, pekerjaan remote memiliki arti bekerja tanpa harus ke kantor, bisa dilakukan di rumah, di kafe, atau ruang terbuka hijau. Kamu bisa bekerja secara fleksibel tanpa harus datang ke kantor setiap hari.

Bekerja secara remote atau remote working sedang tren dan marak dilakukan belakangan ini. Salah satu faktor kerja remote yaitu terjadinya pandemi Covid-19, meskipun sebenarnya pekerjaan remote sudah ada jauh sebelumnya.

Apa Kelebihan dari Pekerjaan Remote?

Bekerja secara remote memberikan manfaat, berikut penjelasannya yang dilansir KarirLab dari Indeed dalam artikel career development benefit dari remote working.

  1. Work life balance, dimana pekerja mampu membagi dan mengatur kehidupan keluarga dan pekerjaan lebih baik lagi.
  2. Fleksibel, pekerja bisa menyelesaikan tugasnya di mana aja yang diinginkan, yang penting terdapat koneksi internet. Bekerja secara remote juga bisa dilakukan meskipun kamu sedang traveling sekalipun.
  3. Kemampuan komunikasi semakin diandalkan, pekerjaan remote menuntut kamu intens berkomunikasi dengan kolega hingga atasan. Komunikasi dilakukan secara rutin untuk membahas materi pekerjaan, meeting, mengulas deadline hingga diskusi.
  4. Meningkatkan performa dan produktivitas, lingkungan yang kondusif akan membuat kamu lebih produktif, dan membantu meningkatkan performa karena terhindar dari distraksi.

Bekerja secara remote sangat cocok banget dilakukan oleh orang tua berusia muda, mereka bisa lebih banyak meluangkan waktu merawat bayi sembari bekerja. Selain itu, bekerja secara remote juga cocok buat kamu yang punya jiwa traveling. Kerja remote membuat kamu tak perlu khawatir melewatkan momen liburan bareng teman dan keluarga.

10 Pekerjaan yang Banyak Terbuka untuk Remote

Customer Support Specialist

Posisi customer support banyak dilakukan secara remote. Tugas mereka dalam memberikan solusi dan arahan terkait layanan dan produk kepada pelanggan bias dilakukan secara daring. Sebagai customer support specialist, kamu nggak perlu ke kantor setiap hari selama internet tersedia dan memadai.

Office Associate

Posisi entry level atau menengah yang bisa dilakukan secara remote yaitu office associate. Posisi associate sangat cocok bagi kamu yang freshgraduate dan ingin memulai karir yang baru. Office Associate juga nggak perlu selalu ke kantor, kamu hanya butuh jaringan internet untuk menyelesaikan tugas seperti membalas email, meng-update data dan tugas lainnya.

Business Development

Posisi entry level selanjutnya yaitu business development, bertanggung jawab membuat strategi, target, menjaga hubungan dengan pelanggan, negosiasi dan mengidentifikasi peluang yang baru. Business Development tak melulu di kantor, bisa dilakukan secara remote dan di mana saja seperti di rumah.

Product Manager

Posisi Product Manager sangat penting di sebuah perusahaan, oleh sebab itu merak yang menduduki posisi ini perlu untuk datang ke kantor. Namun, kini Product Manager bisa melakukan tugasnya di mana saja. Terlebih, tugas dari Product Manager untuk riset pasar, mengembangkan produk dan berkomunikasi dengan marketing, sales, dan kolega lain bisa dilakukan secara online.

Real Estate Agent

Real Estate Agent atau agen properti memiliki tugas untuk mencari konsumen dan menjual properti. Caranya dengan mengumpulkan informasi properti, membuat strategi hingga materi iklan. Proses tersebut bisa dilakukan di kantor, atau di mana saja secara remote. Selain itu, tugas mereka sebagai penghubung antara pembeli dan penjual bisa dilakukan melalui sambungan telepon.

Data Analyst

Sebagai Data Analyst, kamu harus berkutat di depan laptop dan laporan untuk mengumpulkan informasi terkait penjualan, logistik hingga riset pasar dengan bantuan tools khusus database. Pekerjaan sebagai Data Analyst juga bisa dilakukan di mana saja selama terkoneksi dengan jaringan internet.

Full-stack Engineer

Seorang Full-stack Engineer memiliki tugas membuat produk yang berhubungan dengan perangkat lunak, seperti mengembangkan desain pada sebuah website atau aplikasi pada bagian front end. Pekerjaan sebagai Full-stack Engineer bisa dilakukan di kantor, atau di mana saja secara remote.

Sales Person

Sesuai posisinya, seorang Sales bertugas menjual produk sebanyak mungkin. Selain itu, Sales juga bertugas memberikan layanan kepada pelanggan. Sales dituntut untuk memiliki strategi dan teknik berjualan sesuai keinginan dan kebutuhan pembeli. Posisi sebagai Sales juga bisa dilakukan di mana saja secara remote.

Security Engineer

Security Engineer bertugas memelihara dan membangun sistem keamanan pada sebuah perusahaan. Berposisi sebagai Security Engineer menuntut kamu untuk menguji keamanan, mengembangkan skrip automasi. Kamu juga harus cakap dalam memahami dan menganalisa gangguan jaringan.

Account Manager

Seorang Account Manager memiliki peran penting di sebuah perusahaan, mereka bertanggung jawab dalam memberikan solusi jika terjadi permasalahan, merawat hubungan dengan klien, dan melakukan negosiasi kontrak untuk mendatangkan profit.

Ulasan di atas merupakan gambaran job entry-level yang bisa kamu lakukan secara remote. Ternyata banyak banget lho pekerjaan yang menawarkan remote working, kamu cukup memilih karir yang sesuai keahlian yang dikuasai.